Ringkasan Materi KKPI Kelas X SMK Bab Perangkat Lunak Pengolah Kata Part#1


RINGKASAN MATERI KKPI KELAS X AKUNTANSI

PERANGKAT LUNAK PENGOLAH KATA

1. Definisi Perangkat Lunak Pengolah Kata
 Perangkat Lunak Word Processor (selanjutnya disebut pengolah kata)  adalah suatu program pengolah dokumen berisi teks dan gambar yang memiliki banyak keistimewaan dan sangat profesional dibanding dengan program teks yang sudah ada. 

Saat ini sudah terdapat banyak sekali Perangkat Lunak pengolah kata yang bisa mengerjakan bermacam tugas yang sangat kompleks. Contoh-contohnya adalah Wordstar, ChiWriter, WordPerfect, MS Work, Microsoft Word, KWriter dan AmiPro. 

Ciri khas Perangkat Lunak pengolah kata secara umum adalah mengolah mulai dari karakter, kata, kalimat, yang akhirnya membentuk suatu paragraf, sekumpulan paragraf membentuk satu halaman, dan kumpulan halaman membentuk sebuah naskah yang dalam hal ini disebut sebagai file atau dokumen.

Kemampuan utama Perangkat Lunak pengolah kata meliputi penulisan, pembentukan (formatting) penambahan, penghapusan, penyimpanan dan pencetakan.  

2. Cara Membuka Perangkat Lunak Pengolah Kata, Misalnya Microsoft Word
1.  Melalui Start  Langkah – langkahnya adalah : Klik start > Programs, baru masuk ke folder MS Office. Atau mungkin langsung dari klik start > Programs > Microsoft Word.

2. Dari shortcut yang sebelumnya kita buat terlebih dahulu. Langkah –  langkahnya adalah dengan klik ganda shortcut yang akan dibuka

3. Dari Start > Run lalu kita pilih Browse. Langkah –  langkahnya adalah tinggal kita cari letak dari file yang akan kita buka. Misalnya di Program Files\Microsoft Office\Winword.exe. Setelah terpilih klik Ok. 

4. Cara lain adalah melalui Windows Explorer, lalu kita cari lokasinya seperti pada langkah no. 3.

5. Sedangkan yang terakhir adalah melalui fasilitas pencarian yang dimiliki oleh Windows.  Langkah langkahnya adalah klik start > Search > All files and folders. Pada form isian kita bisa menuliskan nama file yang ingin kita cari, misalnya winword. Setelah ditemukan tinggak klik maka file tersebut akan dieksekusi.

3  Mengenali Lingkungan Kerja
3.1.  Menu dan Toolbar Menu menampilkan sekumpulan perintah. Beberapa di antaranya selain berupa teks juga memiliki gambar (image) yang menjadi simbolnya sehingga mudah mengasosiasikan keduanya. 
Sebagian besar menu terletak pada menu bar, sedangkan toolbar adalah sebuah baris memanjang yang bisa terdiri dari button (tombol), menu, atau kombinasi keduanya. Biasanya dapat diaktifkan atau dinonaktifkan melalui View > Toolbars 

3.2.  Keyboard Shortcut  Kunci shortcut berfungsi untuk mengakses perintah dengan  menggunakan keyboard, yang sebagian besar mengacu pada layout keyboard U. S. Untuk sebagian pengguna yang sudah banyak mengetahui kombinasi kunci-kunci ini biasanya lebih senang bekerja tanpa menggunakan mouse. Karena akan banyak menghemat waktu dan mempercepat pekerjaan.

Kombinasi Shortcut yang sering digunakan dan Fungsinya
CTRL+N  Membuat sebuah dokumen baru 
CTRL+O  Membuka dokumen
CTRL+W  Menutup dokumen
ALT+CTRL+S  Memecah jendela dokumen 
ALT+SHIFT+C  Mengembalikan dokumen setelah dipecah 
CTRL+S  Menyimpan dokumen 
CTRL+B  Membuat cetak tebal  
CTRL+I  Membuat huruf miring
CTRL+U  Membuat huruf bergaris bawah
CTRL+SHIFT+<  Mengurangi ukuran huruf 
CTRL+SHIFT+>  Memperbesar huruf 
CTRL+C  Menyalin teks atau obyek terpilih 
CTRL+X  Memotong teks atau obyek terpilih
CTRL+V  Menempelkan teks atau obyek 
CTRL+Z  Membatalkan aksi sebelumnya 
CTRL+Y  Menjalankan lagi aksi terakhir
CTRL+F Mencari teks dan item-item khusus
ALT+CTRL+Y Mengulangi pencarian (setelah menutup jendela Find and Replace) 
CTRL+H  Mengganti teks, format spesifik, dan item khusus 
CTRL+G  Menuju ke page, bookmark, footnote, tabel, comment, graphic, atau lokasi lain
ALT+CTRL+HOME  Melakukan penelusuran melalui sebuah dokumen 
ALT+CTRL+P  Mengubah ke print layout view 
ALT+CTRL+O  Mengubah outline view
ALT+CTRL+N  Mengubah normal view 
BACKSPACE  Menghapus ke kiri  satu karakter 
CTRL+BACKSPACE  Menghapus ke kiri satu kata 
DELETE  Menghapus ke kanan satu karakter 
CTRL+DELETE  Menghapus ke kanan satu kata
CTRL+SHIFT+F Mengubah font 
CTRL+SHIFT+P  Mengubah ukuran font
CTRL+]  Menambah ukuran font per 1 point 
CTRL+[  Mengurangi ukuran font per 1 point
CTRL+D  Mengubah format karakter (perintah Font, menu Format)
SHIFT+F3  Mengubah besar kecilnya huruf 
CTRL+SHIFT+A  Memformat huruf menjadi besar semua (capital)
CTRL+SHIFT+W  Menggarisbawahi kata tanpa spasi 
CTRL+SHIFT+D  Memberi garis bawah ganda pada teks 
CTRL+SHIFT+H  Membuat teks yang tersembunyi 
CTRL+SHIFT+K  Memformat huruf menjadi huruf besar tetapi berukuran kecil 
CTRL+EQUAL SIGN  Membuat format subscript 
CTRL+SHIFT+PLUS SIGN  Membuat format superscript 
CTRL+SPACEBAR  Menghilangkan format karakter manual 
CTRL+SHIFT+Q  Mengubah font menjadi simbol 


Posting Komentar untuk "Ringkasan Materi KKPI Kelas X SMK Bab Perangkat Lunak Pengolah Kata Part#1"